Ekonomi

Reses DPRD Kota Serang: Jalan Lingkungan dan Drainase Rusak

Hasil reses anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Serang, pada masa persidang III tahun sidang 2020-2021 mencatat, masalah infatruktur masih menjadi pekerjaan rumah (PR) Pemerintah Kota Serang.

Madurip, anggota Fraksi PDIP DPRD Kota Serang mengatakan, di daerah pemilihan satu (Dapil I) di Kecamatan Serang, sisi infrastruktur masih banyak drainase yang harus diperbaiki, dan jalan lingkungan yang rusak. Kemudian, dalam bidang pendidikan masih ada yang putus sekolah.

“Hasil reses yang kami lakukan, infrastruktur masih menjadi masalah. Banyak jalan yang berlubang. Kemudian drainase yang mampet. Adapun sisi pendidikan, masih ada warga yang putus sekolah, dan malah memilih untuk bekerja,” katanya saat menyampaikan hasil reses, di Ruang Rapat Paripurna, DPRD Kota Serang, Senin (7/9/2020).

Madurip mengatakan, dalam bidang kesehatan pun pelayanannya harus ditingkatkan, baik di Puskesmas maupun di RSUD milik Kota Serang. Sebab, belum dapat melayani secara maksimal.

Baca:

“Masyarakat juga mengeluhkan Pelayanan di RSUD Kota Serang belum maksimal, kemudian di tingkat Puskesmas harus lebih ditingkatkan,” ujarnya.

Sementara Walikota Serang Syafrudin mengatakan, dalam persoalan infrastruktur dirinya tidak menampik, bahwa masih banyak infrastruktur yang masih menjadi pekerjaan rumah.

“Kami (Pemkit Serang) terima (aspirasi masyarakat). Namun kami bekerja berdasarkan RPJMD, dan berdasarkan kemampuan daerah serta ditunjang oleh bantuan-bantuan baik provinsi maupun pusat,” ucapnya.

Kendati demikian, Syafrudin mengaku, karena ada pandemi Covid-19, pada tahun ini dari anggaran Rp 110 miliar, uang yang akan digunakan membangun hanya 70 persennya. Karena 30 persen lagi dialihkan untuk penaganan Covid-19. “Jadi meski saat ini ada Covid-19. Kita masih bisa membangun infrastruktur,” katanya.

Walikota mengungkapkan, untuk menjawab aspirasi dari masyarakat, Pemkot Serang pada 2021 akan menggelontorkan anggara APBD sebanyak Rp 76 miliar. Dia optimis, dimasa jabatannya memimpin Pemerintahan, masalah infrastruktur bisa tuntas.

“Kita (Pemkot Serang) sudah menganggarkan, insya Allah pada masa kepemimpinan saya dalam lima tahun ini masalah infrastruktur bisa tuntas,” paparnya. (Sofi Mahalali)

Iman NR

SELENGKAPNYA
Back to top button