KesehatanMediaBanten TVPolitik

Video Pernyataan BUYA Soal Berobat Gratis Bagi Warga Miskin Kota Serang

Pasangan Calon (Paslon) nomor 2 dalam Pilkada Kota Serang, Samsul Hidayat-Rohman berjanji akan menerapkan pengobatan gratis bagi warga miskin Kota Serang. Karena, selama ini warga miskin selalu kesulitan dalam mengakses kesehatan. “Ada anggapan, orang miskin dilarang sakit karena mahalnya biaya pengobatan,” kata Samsul Hidayat dalam video yang diterima MediaBanten.Com, Senin (14/5/2018).

Samsul Hidayat merasa miris dengan kondisi warga miskin di Kota Serang yang kesulitan mengakses kesehatan. “Masuk ke rumah sakit, bukannya segera ditangani, malah ditanya dulu ada uang jaminannya atau DP. Bagi warga miskin, jumlah uang jaminan itu membuat tidak berdaya untuk mendapatkan pelayanan kesehatan,” ujarnya.

Program berobat gratis bagi warga miskin dinilai sangat penting. Sebab tidak semua warga miskin mendapatkan bantuan dari pemerintah untuk membayar iuran peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. “Ada warga yang tak punya kartu BPJS Kesehatan, ada juga warga yang sudah punya tetapi tidak bisa melanjutkan iuran yang pada akhirnya tidak bisa menggunakan kartu BPJS itu ketika sakit,” ujarnya.

Baca: KPU Banten: 14 Balon DPD RI Dinyatakan Memenuhi Syarat, 12 Balon Belum

Karena itu, BUYA menilai perlu diadakan program pengobatan gratis untuk menjangkau warga yang bernasib seperti hal tersebut. Pengobatan gratis itu sebagai wujud pemerintah hadir sesuai dengan undang-undang yang mengamanatkan fakir dan miskin diurus oleh negara.

Selain pengobatan gratis, BUYA jika menjadi Walikota dan Wakil Wallikota periode berikutnya akan melakukan pemerataan pembangunan di wilayah Kota Serang. Sebab dia menilai, pembangunan selama ini hanya terpusat pada daerah-daerah tertentu yang pada akhirnya membuat kemacetan arus lalu lintas, tidak sinkronnya drainase yang mengakibatkan sering banjir dan sebagainya. (Adityawarman)

Iman NR

SELENGKAPNYA
Back to top button