Cak Imin, Dulu Lawan Sekarang Masuk Kabinet Prabowo Subianto
Ketum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau kerap disapa Cak Imin menyampaikan bahwa Presiden Terpilih Prabowo Subianto akan fokus dalam memberikan pembekalan terhadap calon menter- yang masuk ke dalam kabinetnya.
Terdapat sejumlah pesan penting, kata Cak Imin, yang disampaikan oleh Menteri Pertahanan RI itu dalam pembekalan calon menteri yang dilakukan di Hambalang pada Rabu (16/10/2024) kemarin.
“Intinya hari ini briefing soal tantangan dan persiapan kabinet yang akan datang. Semua dibahas, pemetaan, persiapan dan perencanaan,” ujar Cak Imin.
Hal itu kemukakan oleh mantan calon presiden nomor urut 01, Muhaimin Iskandar di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Rabu (16/10/2024) kemarin.
Pembekalan dilaksanakan bersama wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka yang dihadiri oleh banyak tokoh negara.
Cak Imin menyebut Wakil Presiden Terpilih ikut memberi arahan kepada calon menterinya yang akan mengisi di dalam kabinetnya.
Sebelumnya, Muhaimin sudah mendatangi Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara. Bahkan, dia juga menyampaikan kesiapannya mendukung pemerintah selama 5 tahun ke depan.
“Bapak Prabowo akan mengajak semuanya untuk bersama – sama sukseskan pemerintahan 5 tahun yang akan datang,” jelasnya.
Berikut sejumlah tokoh yang datang untuk pembekalan di Hambalang, sebagai berikut:
1. Pakar Hukum Tata Negara Yusril Ihza Mahendra
2. Politikus Golkar Nusron Wahid
3. Sekjen Kemendag Budi Santoso
4. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo
5. Wamen ATR BPN Raja Juli Antoni
6. Mensetneg Pratikno
7. Panglima TNI Jenderal Agus Subianto
8. Menkominfo Budi Arie Setiadi
9. Waketum PAN Yandri
10. Jaksa Agung ST Burhanuddin
11. Menko Perekonomian Airlangga Hartarto
12. Aktivis HAM Natalius Pigai
13. Menkeu Sri Mulyani
14. Mensos Saifullah Yusuf
15. Wapres Terpilih Gibran Rakabuming Raka
16. Anggota DPR RI Meutya Hafid
17. Menteri ATR BPN Agus Harimurti Yudhoyono
18. Mantan Kepala BIN Jend (Purn) Budi Gunawan
19. Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian
20. Ketum PKB, Muhaimin Iskandar
Editor: Abdul Hadi