Mengenal Farel Prayoga, Usai dirinya Menyanyi Di Istana Merdeka
Farel Prayoga tengah menjadi sorotan publik, setelah dirinya menyanyi lagu ‘Ojo Di Bandingke ‘ di Istana Merdeka saat peringatan HUT RI Ke-77, Rabu (17/8/2022).
Farel Prayoga kini menjadi trending topik, dia media sosial Twitter, Farel sukses membuat tamu undangan upacara di Istana Merdeka meriah.
Penampilan dari penyanyi cilik asal Banyuwangi, membuat warga Jawa Timur bangga, karena dirinya menyanyi di Istana Merdeka, di hadapan Presiden Jokowi Widodo.
Wandra Restusiyan selaku mentor dari Farel Prayoga mengungkapkan, Farel berlatih vokal di One Nada Music sejak tahun 2018 hingga 2019.
“Dulu yang menyekolahkan itu bapaknya. Karena melihat bakat Farel yang bagus dalam olah vokal,” ujar Wandra.
Namun, karena kondisi ekonomi keluarga, akhirnya Ayah Farel dan Farel memutuskan menjadi pengamen jalanan, mereka biasanya berkeliling di daerah Genteng, Banyuwangi, Farel menyanyi, sementara sang ayah memanggul sound system.
Dilansir dari kanal Youtube Sekretariat Presiden @Presiden Joko Widodo.
Farel awalnya datang ke depan panggung utama, tempat Jokowi duduk, Dia juga melambaikan tangan kepada para undangan.
Farel langsung menyanyi dengan lagu ‘Ojo Dibandingke’, Salah satu bagian liriknya kemudian diubah dengan menyebut nama Jokowi.
“Ku berharap engkau mengerti, di hati ini hanya ada Pak Jokowi,” demikian penggalan lirik yang dinyanyikan Farel.
Jokowi sontak tertawa mendengar nyanyian tersebut. Undangan pun riuh bertepuk tangan. Iriana yang berada di samping Jokowi juga bertepuk tangan.
Setelah nyanyian itu selesai, Farel mendapatkan sambutan meriah, bahkan undangan pun meminta Farel untuk bernyanyi sekali lagi.
Farel mengungkapkan bahwa dirinya kini siswa kelas enam Sekolah Dasar, dan dirinya mempunyai cita-cita sebagai Penyanyi Sukses kelak dewasa.
Farel Prayoga membuat perayaan HUT Kemerdekaan ke-77 RI di halaman Istana Merdeka begitu meriah.
Lagu Ojo Dibandingke yang didendangkannya memaksa para hadirin ikut bergoyang.
Meski demikian, Presiden Republik Indonesia, Jokowi Widodo, berharap Farel tidak melupakan tugasnya sebagai pelajar.
Sebelumnya, Farel sempat menjadi trending topik di salah satu platform tiktok, dan instagram.
Menteri Keuangan Republik Indonesia Sri Mulyani Indrawati dan sejumlah menteri Kabinet Indonesia Bersatu tampak menari atau joget di Istana Merdeka saat penyanyi cilik Farel Prayoga menyanyikan lagu tersebut.
(Editor: Abdul Hadi)