Ekonomi

Pj Bupati Tangerang Buka Operasi Pasar Beras di Balaraja

Penjabat (PJ) Bupati Tangerang, Andi Ony Prihartono membuka operasi pasar beras murah di Pasar Rakyat Sentiong, Kecamatan Balaraja, Jumat (2/2/2024). Operasi pasar tersebut sebagai upaya menangulangi inflasi dan lonjakan harga.

Sebanyak dua ton beras bersubsudi dari program Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan atau SPHP disiapkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang dalam operasi pasar ini.

PJ Bupati Tangerang, Andi Ony mengatakan, Pemkab Tangerang berkomitmen untuk mengendalikan dan mengontrol laju inflasi salah satunya dengan menggelar operasi pasar ini.

Selain itu, gelaran operasi pasar murah sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat agar mendapatkan beras berkualitas dengan harga lebih ekonomis.

Adapun gelaran operasi pasar beras murah ini, kata Andi, pihaknya melibatkan sejumlah OPD. Di antaranya, Dinas Perindustrian Perdagangan, Balai Umum Logistik atau Bulog.

Turut terlibat pastinya, Perusahaan Umum Daerah Pasar Niaga Kerta Raharja (Perumda NKR)- badan usaha milik daerah yang bergerak di bidang pasar rakyat.

“Bersama Muspika setempat, Kita melaksanakan operasi pasar yang sudah dilaksanakan sejak tahun lalu ini untuk menekan dan mengontrol laju inflasi,” ungkap Andi.

Dalam operasi pasar kali ini, tutur Andi, masyarakat ditarif harga per kilogram beras sebesar Rp9.950 sertanya hanya dapat membeli sebanyak dua kantong beras program SPHP dengan berat 10 Kg yang per kantongnya berisi 5 Kg.

“Masyarakat bisa membeli beras dengan harga 49.750 untuk 5 kilonya dan dibatasi untuk 2 kantong atau 10 kilo dengan harga Rp99.500,” jelasnya.

Direktur Utama Perumda NKR, Finny Widiyanti menerangkan, pihaknya bersama sejumlah Organisasi Perangkat Daerah di lingkungan Pemkab Tangerang sejauh ini rutin menggelar operasi pasar sembako murah.

Menurutnya, Perumda NKR sudah 5 kali terlibat dalam menggelar operasi sembako bersubsidi dengan harga terjangkau di pasar rakyat yang berada di bawah naungannya.

“Ini merupakan kegiatan yang sudah kita lakukan rutin dan saat ini kita dilaksanakan di 5 pasar, salah satunya Pasar Sentiong dengan total beras yang dijual sebanyak 2 ton,” ungkapnya. (Iqbal Kunria)

Editor Iman NR


Iman NR

SELENGKAPNYA
Back to top button