EkonomiPolitik

Bupati Pandeglang Mencari “Bos-bos Besar” Mau Investasi

Irna Narulita, patahana Bupati Pandeglang mengaku sedang mencari “bos-bos besar” untuk berinvestasi di Kabupaten Pandeglang. Sebab investasi dibutuhkan Pandeglang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Demikian disampaikan Irna Narulita seusai memenuhi undangan Panitia Desk Pilkada Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) di Gedung DPD Gerindra Banten, Jalan Raya Serang-Pandeglang, Kota Serang, Senin (9/12/2019).

Irna, yang saat ini menjabat sebagai Bupati Pandeglang (patahana) mengaku pembangunan infrastruktur di Kabupaten Pandeglang belum merata. Hal serupa juga diakui soal perlu diperbaiki secara bertahap bidang pendidikan dan kesehatan.

Baca:

Irna mengatakan, peningkatan pelayanan terhadap masyarakat di berbagai bidang itu membutuhkan biaya yang tidak sedikit, termasuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Karena itu, Pandeglang membutuhkan investasi. Agar investasi datang, maka iklim investasi harus dijaga agar kondusif dan menarik investor. Karena dengan investasi, Pandeglang akan mendapatkan suntikan bantuan dari pihak swasta.

Namun Irna tidak menampik, banyak orang yang alergi terhadap investasi dan menganggap hal itu tidak penting. “Iklim investasi ini harus jelas, harus bisa dipahami semua. Kami masih cari bos bos besar, yang mempunyai banyak uang,” ucapnya.

Sementara itu, Irna masih tetap optimis untuk kembali maju di perhelatan Pilkada 2020, termasuk mendapatkan dukungan dari DPP Partai Gerindra. “Harus optimis dong, yang penting ikhtiar juga. Kalau bertepuk sebelah tangan, gimana nanti aja,” katanya.

Dikatakan Irna, menjadi pemimpin itu berat, banyak yang perlu diselesaikan, dan harus bisa memperhatikan seluruh masyarakatnya. Meski begitu, anehnya ia tetap masih menginginkan untuk menjadi Bupati. “Berat jadi Bupati, biar Irna aja,” tuturnya. (Menyenaw)

Iman NR

Back to top button