Edukasi

IPM SMA Muhi Yogya Sukses Gelar Mancawarni

Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta sukses menggelar kegiatan Muhi Apresiasi Cipta Inovasi dari Budaya dan Seni (Mancawarni).

Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu, 18 Mei 2024 mulai pukul 14.00 – 21.00 WIB secara outdoor di Plaza Ngasem, Pasar Ngasem, Jalan Polowijan Nomor 11, Patehan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta.

Mancawarni adalah sebuah Festival seni budaya dan pertunjukan musik yang menggambarkan keindahan warna-warni budaya Indonesia. Selain itu, disediakan stan-stan kuliner dan berbagai tenant yang menarik.

Acara ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi sarana edukasi dan promosi seni dan budaya Indonesia. Kegiatan ini merupakan event Mancawarni yang pertama kalinya digelar.

Yudianto selaku ketua panitia melaporkan acara ini dihadiri sekitar 2.500 pelajar, orang tua siswa, dan masyarakat umum di Yogyakarta. Mancawarni tahun 2024 mengangkat tema Sura Dira Jayaningrat Lebur Denin Pangastuti.

Masyarakat pengunjung Mancawarni mendapatkan berbagai hiburan seperti stan kuliner tradisional khas Jogja, pameran kesenian nusantara, pertunjukan band pelajar, pertunjukan rockestra, pertunjukan tari, pertunjukan teater, pertunjukan karawitan, dan berbagai macam jajanan nusantara.

“Berbagai menu makanan khas daerah dan hiburan ini bisa dinikmati pengunjung selama acara berlangsung pukul 14.00-21.00 WIB. Peserta didik kelas X melaksanakan pameran makanan khas daerah dan peserta didik kelas XI melakukan pameran produk kerajinan. Setiap kelas mendapatkan 1 stan pameran. ” pungkasnya.

Kegiatan ini dimulai pukul 14.30 WIB dengan pembawa acara Walidan Atha Padiza. Pukul 14.45 – 16.30 kegiatan dilanjutkan dengan penampilan Band SMA Muhammadiyah 5 Yogyakarta dan Band Padz 81 SMA Negeri 3 Yogyakarta.

Suasana sangat meriah dimana para pelajar dari berbagai sekolah berkumpul dan bernyanyi bersama. acara dilanjutkan dengan penampilan band lokal SMA Muhi yaitu M One, Javas, dan Vier Gendhis. Pukul 17.00 – 17.30 WIB.

Ini dilanjutkan dengan penampilan Tari Saman XI dan penampilan Drama oleh siswa SMA Muhi. Tari Saman merupakan tarian yang berasal dari suku Gayo, Aceh dan biasanya ditampilkan dalam suatu perayaan penting di suatu peristiwa adat.

Hadir Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Provinsi DIY dan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Yogyakarta. Selain itu hadir pula perwakilan komite sekolah, perwakilan Balai Pendidikan Menengah Kota Yogyakarta, tokoh masyarakat, dan orang tua peserta didik.

Kepala SMA Muhi Yogyakarta, Herynugroho mengatakan, kegiatan Mancawarni merupakan salah satu bentuk apresiasi seni yang diselenggarakan untuk mewadahi bakat dan minat peserta didik di bidang seni sekaligus sebagai sarana SMA Muhi untuk mendekatkan diri bersosialisasi kepada masyarakat Yogyakarta.

Kegiatan Mancawarni dibuka secara resmi oleh Dr Reni Herawati, selaku perwakilan pimpinan Majelis Dikdasmen PNF Pimpinan Wilayah Muhammadiyah DIY.

Pentas seni dilanjutkan pukul 19.30 dengan hiburan Lighting Show dilanjutkan pentas karawitan, penampilan tari SMA Muhi, dan Moehi Rockestra. Acara dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan stan pameran terbaik oleh Edo Lestari selaku Wakil Kepala Bidang Kesiswaan.

Puncak acara Macawarni adalah penampilan Malik and friends yang tergabung dalam grup band Moehi Harmoni. Moehi Harmoni adalah gabungan penampilan dari guru karyawan dan peserta didik SMA Muhi yang menggabungkan antara band, paduan suara, dan karawitan. Akhirnya acara ditutup pukul 21.30 WIB. (Yusron Ardi Darmawan – SMAMuhi Yogyakarta)

Editor Iman NR

Iman NR

SELENGKAPNYA
Back to top button