Ekonomi

Waduh! Harga Cabai Merah dan Rawit Melonjak Rp70.000/Kg

Harga cabai di Banten tercatat terus melonjak. Pada Kamis (11/7/2019), harga cabai merah, cabai rawit dan cabai hijau berkisar Rp65.000-Rp70.000 per Kg. Harga itu berlaku di Pasar Rau, Pasar Anyer, Pasar Baros, Pasar Pandeglang, Pasar Rangkasbitung (Rangkas), Pasar Serpong dan Pasar Tigaraksa.

Para pedagang yang dihubungi MediaBanten.Com mengaku, kenaikan harga itu tidak bisa dielakan karena harga dari pemasok cabang. “Kami hanya untung tipis pak. Kalau terlalu tinggi harganya, kami juga bingung, karena jumlah pembeli turun,” kata pedagang cabai di Pasar Rau yang mengaku bernama Samwani.

Di Pasar Rau yang merupakan pasar induk di Kota Serang tercatat harga cabai merah biasa Rp70.000/Kg, cabe merah keriting Rp65.000/Kg, cabai rawit hijau Rp65.000/Kg dan cabai rawit merah Rp65.000. Di tingkat eceran seperti warung-warung di perumahan dan permukiman serta pedagang keliling, harga cabai melonjak lagi. Cabai merah biasa tercatat Rp73.000/Kg, cabai merah keriting Rp68.000-Rp70.000, cabai rawit hijau Rp67.000/Kg dan cabai rawit merah Rp69.000 per Kg.

Harga serupa juga terjadi di Pasar Baros, Anyer, Serpong, Pandeglang dan pasar lainnya. Web sistem informasi harga harian bahan pokok (SH2BP) milik Dinas Perdagagangan dan Perindustrian Banten menyebutkan, harga berkisar Rp65.000-Rp70.000 per Kg.

Baca:

Semua Pasar

Sedamglam web Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional (PIHPSN) yang menghimpun informasi harga dari semua pasar di Provinsi Banten menyebutkan, pada tanggal 11 Juli 2019, harga cabang merah besar Rp67.400/Kg, cabai merah kerting Rp65.850/Kg, cabai rawit hijau Rp67.900/Kg dan cabai rawit merah Rp66.600/Kg.

Namun pusat informasi harga ini sejak tanggal 4 Juli 2019 memang mencatat, harga cabai tidak pernah turun dari angka Rp60.000/Kg baik cabai merah besar, cabai merah keriting, cabai rawit hijau dan cabai rawit merah. Misalnya, pada tanggal 5 Juli 2019, cabai merah besar Rp65.850/Kg, cabai merah keriting Rp63.850/Kg, cabai rawit hijau Rp63.100/Kg dan cabai rawit merah Rp60.100/Kg.

Pasar-pasar di Provinsi Banten mendapatkan pasokan cabai merah dan cabai rawit dari sentra produksi terbesar di Indonesia, yaitu dari Garut dan Tasikmalaya (Jawa Barat), Magelang (Jawa Tengah) dan Jawa Timur yang terdiri dari Malang, Banyuwangi dan Blitar.

Sentra produksi cabai tersebar di sejumlah wilayah di Indonesia. Meliputi Garut dan Tasikmalaya di Jawa Barat, Magelang di Jawa Tengah, serta Malang, Banyuwangi, dan Blitar di Jawa Timur. (IN Rosyadi)

Iman NR

SELENGKAPNYA
Back to top button