Investasi

Realisasi Investasi Kota Tangerang Rp9,1 Triliun, Lampaui Target

DPMTPSP Kota Tangerang mencatat realisasi investasi Rp9,1 triliun hingga akhir September 2021. Ini melampaui target yang ditetapkan Rp8,7 triliun.

Kepala DPMTPSP Kota Tangerang, Dedi Suhada menjelaskan, capaian positif itu disumbang paling besar pada sektor transportasi, yaitu Bandara Soekarno Hatta. Untuk nilainya pada transportasi itu mencapai Rp3,7 triliun dan Airnav mencapai Rp2,1 triliun.

“Untuk sektor penyumbang terbesar investasi di Kota Tangerang yakni transportasi udara, baru kemudian disusul dengan sektor perdagangan dan jasa,” katanya ditemui di kantornya, kemarin.

Dedi mengungkapkan, dengan capaian tersebut meyakini minat investasi cukup tinggi, meski pandemi Covid 19 masih berlangsung. Pelayanan pun dioptimalkan secara digital.

Disebutkan, untuk di Kota Tangerang saat ini sudah banyak investor luar yang melirik hanya saja situasi saat ini masih menjadi kendala.

Dedi optimis dengan keunggulan yang dimiliki Kota Tangerang seperti akses yang dekat dengan Bandara Soekarno Hatta serta ketersediaan akses tol semakin mempermudah bagi calon investor untuk menanamkan modalnya.

Pada sektor perdagangan dan jasa, lanjut Dedi, pihaknya pun telah melayani pembuatan nomor induk berusaha (NIB) yang di 2021 mencapai 1.400 pemohon dengan pelayanan yang sangat mudah.

“Permohonan yang sudah masuk ke kami melalui Online single submission (OSS) sekitar 1.400 yang sudah terbit 484. Bagi warga dengan risiko rendah juga sangat mudah pengajuannya dengan proses hanya 15 menit, asalkan telah memiliki kartu identitas diri dan alamat email,” ujarnya.

Dedi menambahkan, hasil survey mendapatkan indeks kepuasan masyarakat yang cukup tinggi mencapai 90 ,52 persen lebih. (Reporter: Eky Fajrin / Editor: Iman NR)

Iman NR

Back to top button