Peristiwa

Tukang Parkir Tewas di Minimarket Usai Dikeroyok Geng Motor

Kejadian naas harus dialami oleh seorang tukang parkir tewas akibat dikeroyok oleh sekelompok gangster atau geng motor.

Kejadian tukang parkir tewas ini tentunya mengundang prihatin masyarakat setempat dan membuat media sosial heboh.

Pengeroyokan ini terjadi di Kawasan Cimaung, Kabupaten Bandung pada Minggu Malam (16/3/2025).

Insiden ini terekam dalam video dan beredar luas menjadi viral di media sosial.

Video yang beredar di media sosial menampilkan geng motor melakukan aksinya dengan sadis terhadap juru parkir yang menjadi bulan – bulanannya itu.

Bukan hanya brutal terhadap korban, para geng motor ini juga merusak fasilitas minimarket.

Dikutip dari berbagai media, sosok juru parkir tersebut bernama Rizal Setiawan (RS) 24 tahun yang tewas dianiaya oleh geng motor.

Selama menjadi tukang parkir, dirinya tak pernah terlibat dalam masalah atau keributan.

Tak hanya itu, jukir ini juga dikenal oleh masyarakat setempat sebagai sosok yang ramah dan baik hati terhadap warga sekitar.

Nasib malang kini harus dialami oleh RS yang tewas akibat dikeroyok oleh keleompok geng motor di dalam minimarket Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Video itu juga memperlihatkan sekelompok orang yang tergabung dalam geng motor tersebut membabi buta mengejar sang juru parkir hingga ke dalam minimarket.

Tak lama kemudian, sekelompok orang ini menganiaya korban hingga tewas. Usai itu, geng motor tersebut berlarian meninggalkan minimarket dengan kondisi berantakan.

Editor: Abdul Hadi

Abdul Hadi

Back to top button