Hukum

BNN Gelar Tes Urine di Kejari Cilegon Paska Kasus Selundupkan Sabu

Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Cilegon, Rabu (18/5/2022) mendadak menggelar tes urine di Kejaksaan Negeri (Kejari) Cilegon paska ditangkapnya SN, pegawai setempat menyelundupkan narkoba jenis sabu seberat 5 gram ke Lapas Kelas II Kota Cilegon.

Namun Kasi Intel Kejari Cilegon, Atik Ariyosa menolak kehadiran tes urine dari BNN itu dikaitkan dengan kasus penyelundupan narkoba ke Lapas Cilegon oleh pegawai Kejari Cilegon.

“Emang belum pernah. Kalau bagi saya sih iya sudah biasa (tes urine – red). Misalkan seperti lebaran kemarin, seperti biasanya pegawai di test covid begitu,” katanya.

Meski dia mengakui belum pernah dilakukan hal serupa di Kejari Cilegon.

Atik Ariyosa menjelaskan, tes urine diikuti seluruh pegawai dan honorer dengan jumlah 47 orang dari 55 orang. Sisanya, 8 orang tidak ikut tes urine karena tengah Diklat, dinas luar dan sebagian lagi izin sakit.

Atik Ariyosa mengatakan, kegiatan itu dilakukan berdasarkan permintaan dari Kepala Kejari Cilegon kepada BNN Kota Cilegon setelah diperintahkan oleh Kejati Banten sebagai pengawasan melekat terhadap seluruh pegawai di Kejari Cilegon.

Atik menyebut hasil dari pemeriksaan tes urine BNN tersebut, seluruh pegawai Kejari Cilegon itu dinyatakan bebas zat narkoba alias negatif.

Sebelumya, seorang yang mengaku pegawai Kejari Cilegon diserahkan ke Polda Banten setelah terciduk membawa narkoba jenis sabu seberat 5 gram ke Lapas Cilegon (Baca: Mengaku Pegawai Kejaksaan, Bawa Sabu 5 Gram Ke Lapas Cilegon)

Kapala Lapas Kelas II Cilegon, Sudirman Jaya membenarkan adanya kasus dugaan memasukan narkoba jenis sabu ke Lapas. Namun kasus ini diserahkan ke Polda Banten untuk memastikannya.

“Untuk kepastian apakah itu sabu-sabu, kamu belum tahu. Makanya kami masih katakan diduga sabu-sabu,” ungkapnya kepada wartawan melalui sambungan telepon, Selasa (17/5/2022)

Lapas Kelas II Cilegon sudah dilimpahkan ke Ditnarkoba Polda Banten untuk tindak lanjut. (Reporter: Erling Cristin / Editor: Iman NR)

SIMAK VIDEONYA DI MEDIABANTEN TV, YOUTUBE. JANGAN LUPA SUBSCRIBE, LIKE, SHARING DAN NYALAKAN LONCENG (NOTIFIKASI) UNTUK MENGIKUTI VIDEO BERIKUTNYA.

Iman NR

Back to top button