Codeblu, Food Reviewer yang Dituding Lakukan Pemerasan

Codeblu atau William Anderson merupakan food reviewer yang menjadi sorotan netizen lantaran diduga melakukan pemerasan terhadap pengusaha kuliner.
Akun Instagram SSC_Politik pun sampai turun tangan untuk membantu sejumlah pengusaha kuliner yang menjadi korban Codeblu.
William Anderon diduga meminta Rp350 juta dengan dalih menjadi konsultan.
Selain itu, dia juga mengunggah video klarifikasi dengan meminta maaf karena sudah menyebarkan berita palsu kepada brand CT.
Permintaan maaf ini tentunya mengacu kepada cerita Codeblu mengenai dugaan brand tersebut yang memberikan kue kadaluarsa ke panti asuhan.
Di sisi lain, pihak toko roti juga melakukan hal yang sama yaitu klarifikasi yang menyebut bahwa pelaku sebenarnya merupakan mantan karyawan di salah satu vendor maintance CT.
Selain itu, Codeblu pun memastikan kebenarnya terlebih dahulu sebelum menyebarkan informasi tersebut.
Lebih lanjut, kontroversi ini membuat sosok Codeblu tuai kritikan. Bahkan, muncul seruan boikot William Anderson di media sosial, salah satunya akun X @gastronusa.
“Food Reviewer itu harus diboikot! Buat restoran yang menolak kehadiran oknum food reviewer boleh pasang ini di tempat masing – masing. Bisnis lagi lesu, kita nggak butuh masalah tambahan,” tegas akun tersebut.
Food Reviewer ini mengunggah video ulasan makanan di berbagai platform media sosial, salah satu YouTube. Hingga saat ini, William Anderson mempunyai 39,7 ribu subscribers.
Selain review makanan, dia juga membuat konten vlog liburan di YouTube pribadinya, tetapi konten ini sudah jarang aktif.
Menurut hitungan Socialblade, dia sudah meraup mencapai Rp2,8 juta perbulan hingga Rp33 juta pertahun dengan performa kanalnya.
Editor: Abdul Hadi