Ekonomi

Lion Air dan Batik Air Sediakan Penerbangan Tambahan Ke Tarakan

Lion Air (kode penerbangan JT) dan Batik Air (kode penerbangan ID) member of Lion Air Group akan menyediakan layanan penerbangan tambahan (extra flight) terbaik menuju Bandar Udara Internasional Juwata, Tarakan, Kalimantan Utara (TRK).

Danang Mandala Prihantoro, Corporate Communications Strategic of Lion Air dalam siaran pers Humas Lion Air Group yang diterima MediaBanten.Com, Jumat (20/7/2018) menyebutkan, extra flight efektif mulai 23 Juli hingga 30 Juli 2018. Layanan ini untuk menjawab tingginya permintaan pasar segmen traveling and business guna menjalin sinergi maupun berkolaborasi antar destinasi, sekaligus dalam rangka mendukung program perhelatan Indonesia City Expo 2018 serta Rapat Kerja Nasional Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia yang akan berlangsung di Kota Tarakan, Kalimantan Utara (Kaltara) atau berjuluk Bumi Paguntaka.

Untuk extra flight lebih fokus dalam melayani rute dari Makassar 1 kali, Balikpapan 2 kali dan Soekarno-Hatta Tangerang 1 kali ke Tarakan dengan penerbangan langsung setiap hari (daily flight) sesuai jadwal. Ketiga kota ini mempunyai peran dan posisi strategis sebagai penghubung (hub) Lion Air Group sejalan memfasilitasi wisatawan serta pebisnis dalam bepergian.

Kehadiran jadwal tambahan ini akan semakin memberikan pilihan penerbangan terbaik kepada pelanggan Lion Air Group yang khususnya berasal dari Makassar, Balikpapan dan Jakarta. Selain itu, juga memberikan keuntungan lebih bagi masyarakat dari berbagai kota/ daerah untuk terbang menuju Tarakan dengan kemudahan melanjutkan (connecting) melalui tiga kota tersebut.

Baca: Banten Lama Mulai Ditata, Ratusan Pedagang Dipindahkan Ke Penampungan Sementara

Penambahan jadwal penerbangan akan memperkuat ketersediaan layanan yang sudah ada dari dan menuju Tarakan, yang saat ini telah terhubung langsung (direct flight) oleh Lion Air ke Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang (CGK); Bandar Udara Internasional Juanda, Surabaya, Jawa Timur (SUB); Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin, Makassar, Sulawesi Selatan (UPG) dan Bandar Udara Internasional SAMS Sepinggan, Balikpapan, Kalimantan Timur (BPN). Sedangkan Batik Air telah menghubungkan langsung Tarakan ke Soekarno-Hatta, Tangerang dan Balikpapan.

Dalam menawarkan kenyamanan dan pengalaman terbang setiap pelanggan, Lion Air mengoperasikan Boeing 737-900ER (215 kursi kelas ekonomi), Boeing 737-800NG (189 kursi kelas ekonomi) dan Boeing 737 MAX 8 (189 kursi kelas ekonomi).

Batik Air dengan konsep premium service airlines akan menggunakan Boeing 737-900ER (12 kursi kelas bisnis dan 168 kelas ekonomi), Boeing 737-800NG (12 kelas bisnis dan 150 kelas ekonomi) serta Airbus A320-200CEO (12 kelas bisnis dan 144 kelas ekonomi).

Lion Air Group optimis, potensi yang dimiliki Kaltara dipadu kerjasama secara baik bersama para pelaku industri transportasi udara, infrastruktur serta pihak terkait lainnya dapat mendongkrak kunjungan wisatawan serta bisnis ke Tarakan dan destinasi lainnya.

Lion Air Group sudah berperan dalam menyediakan akses dari dan menuju Kaltara, sesuai konsep Komponen Daerah Tujuan Wisata 3A, yaitu aksebilitas (access), daya tarik (attractions), fasilitas (amenities). Kehadiran dan ketersediaan pilihan jasa penerbangan diharapkan mampu mempercepat koneksi dari dan ke wilayah ini, sehingga berdampak positif dalam menggiatkan wisata dan bisnis ke daerah, karena connectivity menuju Kaltara itu bisa ditempuh dalam jangka waktu yang relatif pendek, cepat, nyaman, aman dan terjangkau.

Lion Air Group sudah lama beroperasi di Kalimantan Utara, propinsi yang cukup luas ini memiliki infrastruktur diantaranya bandar udara di setiap kabupaten. Oleh karena itu, Lion Air, Batik Air dan Wings Air telah menghubungkan kota/ daerah dalam upaya mendukung percepatan mobilitas orang serta logistik dari/ ke Kaltara.

Sebagai informasi terkini untuk penerbangan Lion Air Group di Kaltara, beroperasi di Bandar Udara Internasional Juwata, Tarakan; khusus Wings Air terbang di Bandar Udara Tanjung Harapan, Tanjung Selor (TJS) dan Bandar Udara Robert Atty Bessing atau Seluwing, Malinau (MWW).

Provinsi yang berbatasan langsung dengan negara tetangga yaitu Bagian Sabah dan Serawak, Malaysia ini menyimpan keunggulan sektor pariwisata dan bisnis. Salah satunya, sebagai kota yang berada dibagian utara Kalimantan dan terletak pada pulau tersendiri, Tarakan menyuguhkan berbagai objek wisata budaya, bahari hingga alam yang sangat wajib dijelajahi serta menjadi sentra perdagangan maupun penjajakan berbagai peluang usaha, termasuk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Kesemuanya itu menjadi modal besar seiring pengembangan serta peningkatan daerah, pusat logistik terpadu serta industri kreatif dan pengolahan di koridor ekonomi Pulau Borneo. (Siaran Pers Humas Lion Air Group)

Informasi Layanan Penerbangan Tambahan

Maskapai

Rute

Nomor Penerbangan

Waktu Keberangkatan

Waktu Kedatangan

Lion Air

Balikpapan – Tarakan

JT3674

15.40 WITA

16.40 WITA

Lion Air

Tarakan – Balikpapan

JT3675

17.20 WITA

18.20 WITA

Lion Air

Balikpapan – Tarakan

JT3756

18.00 WITA

19.00 WITA

Lion Air

Tarakan – Balikpapan

JT3757

19.40 WITA

20.40 WITA

Lion Air

Makassar – Tarakan

JT3738

08.40 WITA

10.20 WITA

Lion Air

Tarakan – Makassar

JT3739

11.00 WITA

12.40 WITA

Batik Air

Soekarno-Hatta Tangerang – Tarakan

ID8894

06.00 WIB

09.35 WITA

Batik Air

Tarakan – Soekarno-Hatta Tangerang

ID8895

10.20 WITA

11.55 WIB

 

Informasi Jaringan Penerbangan Lion Air Group di Kaltara

Rute Lion Air

Frekuensi Terbang

Tarakan – Balikpapan

3 kali per hari

Tarakan – Soekarno-Hatta Tangerang

4 kali per hari

Tarakan – Surabaya

3 kali per hari

Tarakan – Makassar

3 kali per hari

Rute Batik Air

Tarakan – Balikpapan

1 kali per hari

Tarakan – Soekarno-Hatta Tangerang

1 kali per hari Senin, Selasa, Kamis, Jumat dan Sabtu

Tarakan – Jakarta Halim Perdanakusuma

1 kali per hari

Rute Wings Air

Tanjung Selor – Balikpapan

1 kali per hari

Malinau – Balikpapan

1 kali per hari

 

Iman NR

Back to top button