Polsek Kragilan Bersih Pohon Tumbang Yang Tutup akses Jalan
Personel Polsek Kragilan melaksanakan Pergelaran Cepat Anggota Kepolisian (PECAK) dengan membantu masyarakat membersihkan pohon tumbang yang menutup akses jalan Kampung Blungun menuju Perumahan Ciujung Damai, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, Minggu, 18 Januari 2026 pagi.
Pohon tumbang tersebut mengakibatkan arus lalu lintas dari arah Kampung Blungun ke Perumahan Ciujung Damai maupun sebaliknya mengalami kemacetan cukup panjang, sehingga membutuhkan penanganan cepat dari aparat kepolisian bersama warga setempat.
Kapolsek Kragilan Kompol Dwi Hary menjelaskan bahwa peristiwa pohon tumbang tersebut pertama kali dilaporkan oleh warga sekitar pukul 08.00 pada Minggu pagi.
“Pada hari Minggu tanggal 18 Januari 2026 sekira pukul 08.00 WIB, kami menerima laporan dari warga terkait adanya satu pohon tumbang yang menghambat arus lalu lintas,” ujar Dwi Hary.
Menurutnya, pohon yang tumbang merupakan jenis pohon waru yang berada di ruas Jalan Sentul menuju Perumahan Ciujung Damai. Akibat kejadian tersebut, kendaraan tidak dapat melintas dan arus lalu lintas sempat tersendat.
Menindaklanjuti laporan tersebut, personel Polsek Kragilan segera menuju lokasi kejadian untuk melakukan pengamanan dan penanganan dengan dibantu oleh warga sekitar, serta melakukan pengaturan arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan yang lebih parah.
“Pohon waru tersebut selanjutnya kami tebang menggunakan satu unit gergaji mesin milik Polsek Kragilan dan alat manual berupa golok, bersama personel dan warga setempat,” jelas Kapolsek.
Selain melakukan pemotongan pohon, personel juga mengatur arus lalu lintas di sekitar lokasi untuk memastikan keselamatan pengguna jalan selama proses evakuasi berlangsung.
“Alhamdulillah, sekitar satu jam kemudian tepatnya pukul 09.00 WIB, pohon sudah berhasil dipotong dan dibersihkan, sehingga arus lalu lintas kembali normal dan dapat dilalui kendaraan,” pungkasnya. (Yono)







