Militer

Danmenkav Buka RAPJ Primkopal Menkav 2 Mar di Surabaya

Komandan Resimen Kavaleri 2 Marinir (Danmenkav 2 Mar) Kolonel Marinir Kakung Priyambodo membuka Rapat Anggota Pertanggung Jawaban Primer Koperasi (RAPJ Primkopal) Menkav 2 Mar ke-19 tahun buku 2020 di Gedung Serbaguna Yontankfib 2 Mar, Karangpilang, Surabaya. Jumat (19/02/2021)

Rapat Anggota Pertanggung Jawaban Primer Koperasi (RAPJ Primkopal) kali ini mengusung tema ”Dengan kemandiriaan Kopal, kita kembangkan usaha-usaha potensi maritim, Kita dukung program ketahanan pangan TNI AL, guna meningkatakan kesejahteraan anggota Kopal dan Keluarganya”.

Rapat dilanjutkan dengan laporan Ketua Primkopal Menkav 2 Mar Lettu Marinir Sutadi dan sambutan Ketua Puskopalmar yang diwakili Ketua Bidang 1 atau Kebidmin Puskopalmar Mayor Mar Samsoeddin Cikoa.

Kepala Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kota Surabaya Bapak Novi Dirmansah mengatakan, di masa pandemi Covid-19 ini telah menurunkan sendi kehidupan masyarakat khususnya perekonomian.

Baca:

Untuk itu melalui Koperasi diharapkan dapat membantu meringankan beban ekonomi anggota Koperasi.

Sesuai instruksi pemerintah bahwa Koperasi harus berperan dalam usaha ketahanan pangan di masa pandemi ini, terutama dalam bidang modal usaha peningkatan ketahanan pangan.

Danmenkav 2 Mar Kolonel Marinir Kakung Priyambodo menyampaikan ucapan terima kasih khususnya para pengawak Koperasi Menkav 2 Mar dan seluruh anggota Menkav 2 Mar yang sekaligus sebagai anggota Koperasi Menkav 2 Mar.

Koperasi ini dinilau dapat berjalan baik, terbukti kehadiran koperasi telah memberikan kontribusi yang positif meringankan beban prajurit Kavaleri khususnya bidang ekonomi.

Harapannya dalam RAPJ kali ini melahirkan ide dan gagasan yang inovatif dan kreatif guna kemajuan Koperasi Menkav 2 Mar.

“RAPJ ini merupakan bentuk tanggung jawab pengurus Koperasi dalam melaksanakan amanat seluruh anggota serta wujud dari kegiatan ekomomi yang dilaksanakan dengan prinsip-prinsip demokrasi, keterbukaan dalam mengelola Koperasi sehingga tumbuh rasa kebersamaan, saling memiliki dan melahirkan satu misi yang sama untuk memajukan Primkopal Menkav 2 Mar.” katanya.

Di akhir kegiatan Komandan Resimen Kavaleri 2 Marinir memberikan santunan kepada anak yatim piatu dari anggota Menkav 2 Mar.

Turut hadir dalam kegiatan Kepala Usaha Mikro Kecil dan Menengah Kota Surabaya Bapak Novi Dirmansah, Ketua Puskopalmar yang diwakili Ketua Bidang 1 atau Kebidmin Puskopalmar Mayor Mar Samsoeddin Cikoa, para Perwira Staf dan Dansatlak Menkav 2 Mar, Ketua Primkopal Kolak dan Satlak Pasmar 2 serta anggota Koperasi Menkav 2 Mar. (Munawir / Menkav 2 Mar)

Iman NR

SELENGKAPNYA
Back to top button