Edukasi

Kota Tangerang Mulai Gelar PTM 100 Persen Secara Bertahap

Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Tangerang mulai menggelar pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen, Senin (3/1/2022). Pelaksanaannya dilakukan secara bertahap, dan sesuai dengan SKB 4 Menteri.

Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Tangerang, Jamaluddin menyampaikan, dalam pelaksanaan PTM 100 persen dilakukan secara bertahap. Untuk murid saat ini dalam satu minggu akan masuk dua kali.

Menurut Jamal, skema ini menerapkan protokol kesehatan (Prokes) sesuai yang dianjurkan pemerintah. Kemudian, juga dilakukan evaluasi secara terus menerus.

“Jadi minggu ini kita seminggu dua kali dan kita evaluasi terus dan kalau artinya Covid-19 Kota Tangerang ini tidak ada tambahan-tambahan yang terinfeksi, maka akan kita lanjutkan nanti bisa jadi seminggu 3,4 dan seterusnya,”ujarnya kepada media, Senin (3/1/2022).

Jamal pun menerangkan secara detil, bahwa yang dimaksud dengan PTM 100 persen yakni jumlah murid di satu kelas hadir seluruhnya, hanya saja dalam satu minggu baru dua kali.

“Yang di maksud dari 100% ini jumlah anak-anak jika ada 32 siswa, maka 32 semuanya hadir. Cuma seminggu ini baru dua kali. Ada yang dua ada yang tiga. Tapi tetap mengacu pada SKB 4 menteri, untuk belajarnya maksimal 6 jam,”imbuhnya.

Ditanya soal kekhawatiran orangtua murid terhadap papraan covid19, ia menjawab bahwa skema pembelajaran masih ada yang daring. Orangtua murid juga diberikan keleluasaan untuk memutuskan anaknya ikut serta luring atau daring demi kesehatan .

“Jadi semua sekolah sesuai dengan SOP kita, jadi semua sekolah tuh melaksanakan PTM 100 persen artinya anak-anak belajar semuanya di sekolah. Sedangkan pembelajarannya masih terbatas, seminggu dua kali. Nanti bisa saja minggu keempatnya full, artinya bisa belajar seperti biasa,”terangnya.

Sebagai informasi, untuk hari pertama di Kota Tangerang dalam penerapan 100 persen PTM, untuk jenjang SMP ada 201 sekolah kemudian untuk SD 445 sekolah. (Reporter: Eky Fajrin / Editor: Iman NR)

Iman NR

SELENGKAPNYA
Back to top button