LingkunganMediaBanten TV

Lahan Kosong Milik PT Mulya Spindomils di Kibin Terbakar

Lahan kosong seluas satu hektare milik PT Mulya Spindomils di Jalan Raya Kadinding, Desa Tambak, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang hangus terbakar, Minggu (1/8/2021) pukul 19.00 WIB. Belum diketahui penyebab kebakarannya.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan dan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang Nana Sukmana Kusuma mengatakan, pihaknya menerima laporan kejadian kebakaran dari pihak PT Nikomas Gemilang. Katanya, yang terbakar alang-alang di lahan milik perusahaan.

“Kami belum mengetahui penyebab kejadiannya apa. Yang jelas yang terbakar lahan kosong milik PT Mulya Spindomils,” ujarnya.

Atas kejadian itu, kata Nana, pihaknya memberangkatkan satu unit kendaraan Water Pump berkapasitas 5.000 liter tidak lama setelah menerima laporan. Pihaknya tiba di lokasi sekira pukul 19.26 atau sekira 20 menit kemudian.

Petugas Damkar (Pemadam Kebakaran) sudah berhasil memadamkan api sekitar sepuluh menitan. Tidak ada korban jiwa,” tegasnya.

Sementara itu, Anggota Pusat Pengendalian Operasional (Pusdalops) BPBD Kabupaten Serang Jhony E Wangga mengatakan, lahan yang terbakar luasnya kurang dari satu hektare.

“Alhamdulillah, petugas kami mampu menangani kebakaran dengan cepat, sehingga api tidak merambat ke permukiman,” katanya. (Reporter / Editor: Nizar)

SELENGKAPNYA
Back to top button