Marselino Ferdinan Ungkap Makna Selebrasi Lawan Arab Saudi
Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan menyampaikan bahwa Garuda Muda layak memenangkan pertandingan atas Arab Saudi dengan skor 2-0 dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pertandingan Timnas Indonesia vs Arab Saudi digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa 19 November 2024 malam.
Pemain asal klub Oxford United ini menjadi Match of The Match (MOTM) karena berhasil merobek gawang The Green Falcons dengan mencetak dua gol atau brace.
Tak lupa, pemain berusia 20 tahun ini pun menyampaikan rasa syukurnya terhadap para pendukung dan semua elemen Timnas Indonesia, terutama rekan – rekannya.
“Tentunya saya bersyukur dan berterima kasih kepada para suporter. Kami layak menang di laga ini, kami melakukan tugas dengan baik,” jelasnya.
“Kami lakukan evaluasi dari pertandingan saat menghadapi Jepang, semua pressure bisa kita handle. Semua bisa lihat bahwa kami melakukan tugas dengan baik. Terima kasih,” jelasnya menambahkan.
Saat merayakan golnya, pemain yang pernah membela Persebaya ini tidak melakukan selebrasi berlebihan. Marselino hanya duduk di kursi dan nampak dingin.
“Mengenai selebrasi. Tidak ada masuk apa – apa. Natural saja, saya biasa melakukannya itu di AFC U23, waktu cetak gol melawan Yordania,” tandasnya.
Masih kesempatan yang sama, Marselino Ferdinan menyatakan gol brace yang diciptakannya itu tidak terlepas dari dukungan teman – temannya.
“Pastinya ini kerja keras dari tim. Itu sangat berpengaruh untuk saya, taktikal pelatih Shin Tae-yong juga sangat baik. Jadi, kita lakukan ini dengan sempurna,” jelasnya.
Sementara itu, dia juga meminta kepada suporter untuk tidak terus menerus larut dalam euforia kemenangan.
“Tujuan kita tentunya bukan disini. Masih ada beberapa pertandingan dan tentunya kami akan berusaha dan semaksimal mungkin,” katanya.
Atas kemenangan dari Arab Saudi, Tim Garuda masih berpeluang lolos ke Piala Dunia 2026. Indonesia saat ini berada di peringkat ketiga dengan mengoleksi 6 poin.
Di pertandingan selanjutnya, TImnas Indonesia akan menghadapi dua pertandingan pada Maret 2025 mendatang.
Tim asuhan Shin Tae-yong ini akan bertandang ke markas Australia pada 20 Maret 2025, dan menghadapi Bahrain pada 25 Maret 2025 mendatang.
Editor: Abdul Hadi