Olahraga

Real Madrid Amankan 3 Angka Dari Athletic Bilbao, Untuk Gelar La Liga

Kemenangan Real Madrid 1-0 atas Athletic Bilbao di San Mames, Minggu (5/7/2020) merupakan langkah penting untuk mengamankan gelar La Liga Spanyol. Tiga angka diraih Los Blancos, cukup menekan kuat atas rivalnya Barcelona.

Barcelona juga mengemas tiga poin dari kemenangan 4-1 atas Villarreal pada Senin (6/7/2020) dini hari WIB. Los Blancos tetap memiliki keunggulan kuat menuju empat pertandingan tersisa musim ini.

Keunggulan empat poin tim asuhan Zinedine Zidane atas rival memungkinkan Madrid untuk kehilangan salah satu pertandingan dan masih tetap unggul dari Barcelona.

Pada empat laga tersisa, Los Blancos akan menghadapi Alaves, Granada, Villareal, dan Leganes. Skuat Los Blancos hanya perlu mengambil delapan poin dari pertandingan itu untuk mengamankan gelar. Penghitungan itu dapat dicapai dengan dua kemenangan dan dua kali imbang atau dengan tiga kemenangan dan satu kekalahan.

Baca:

Jika Barca yang dibesut Quique Satien kehilangan lebih banyak poin, maka Los Blancos dapat meraih gelar lebih cepat. Sergio Ramos mengakui bahwa Real Madrid telah mengamankan tiga poin vital melawan Bilbao.

“Sangat penting untuk menang dan tujuannya telah tercapai,” kata sang kapten dikutip dari Marca, Senin (6/7/2020).

“Itu adalah salah satu pertandingan tersulit kami melawan lawan yang selalu kami anggap tangguh. Kami harus terus melangkah. Kami dalam kondisi fisik yang baik dan kami senang dengan tiga poin yang merupakan kunci untuk menekan Barcelona.”

Menurut Ramos, sekarang yang harus dilakukan Madrid adalah menunggu dan berjuang di empat pertandingan tersisa. “Itu ada di tangan kami. Kami ingin liga ini (gelar) dan Anda dapat melihat cara kami pergi untuk pertandingan sejak menit pertama,” jelasnya. (IN Rosyadi)

Iman NR

Back to top button