Sepabola

Erling Haaland Menjadi Top Skor Liga Inggris Tercepat

Erling Haaland merupakan striker asal Norwegia, Pemain tersebut pernah bermain untuk klub Borussia Dortmund, Jerman. Dia berhasil di datangkan ke Manchester City dengan biaya luar biasa.

Pemain berusia 22 tahun tersebut, salah astu striker masa depan untuk negara maupun klub yang dia bela.

Klub raksasa liga Inggris, Manchester City, sangat beruntung bisa mendapatkan sang striker muda.

Striker Manchester City, Erling Haaland, masih melanjutkan performa produktifnya dengan kembali mencetak gol menghadapi Aston Villa, Dia menjadi top skor sementara Liga Inggris 2022/2023.

Striker asal Norwegia tersebut memecahkan kebuntuan untuk Manchester City di Villa Park, Sabtu (3/9/2022).

Aston Villa, memaksakan skor akhir 1 – 1 berkat tembakan Leon Bailey.

Satu gol tersebut membuat koleksi Haaland bertambah menjadi sepuluh gol di musim ini.

Dia juga menyamai rekor gol Mick Quinn pada Desember 1992 sebagai pemain tercepat di Premier League yang menembus 10 gol.

Haaland dan Mick Quinn hanya membutuhkan enam laga untuk menembus dua digit gol.

Erling Haaland menjadi striker yang patut diwaspadai oleh tim Liga Inggirs. Dia mempunyai tubuh yang kekar dan tinggi serta memiliki fisik yang kuat.

Selain itu, Dia memiliki kecepatan dan insting yang hebat untuk membuat kiper maupun bek lawan ketakutan.

Pemain asal Norwegia tersebut memulai karirnya di klub kota asalnya, Bryne FK, tahun 2016. Haaland bermain untuk tim cadangan Bryne FK 2 dimana dia sukses mencetak 18 gol dalam 14 pertandingan.

Tahun berikutnya, Dia pindah ke Molde FK selama dua tahun. Kemudian, Tahun 2019, tim Austria Red Bull Salzburg mengontrak dirinya dengan durasi lima tahun.

Dia menjadi remaja pertama yang mencetak gol dalam lima pertandingan Liga Champions UEFA berturut – turut.

Haaland menyelesaikan transfer ke Borussia Dortmund, dengan mahar yang dilaporkan berkisar 20 juta euro.

Setelah penampilan mengesankan di Piala Dunia Fifa U-20 2019. Dia mendapatkan sepatu emas. Kemudian, dia melakukan debut untuk tim senior Norwegia, September 2019.

Secara resmi haaland dilaporkan bergabung dengan Manchester City, awal Juli 2022.

(Editor: Abdul Hadi)

Abdul Hadi

SELENGKAPNYA
Back to top button