Mozaik

8 Santri Ponpes Ardaniah Banten Ikut Lomba ASEAN YRIS 2022

Sebanyak delapan santriwan dan satriwati Pondok Pesantren (Ponpes) Ardaniah Banten mengikuti lomba ASEAN Youth Research Innovation Summit (AYRIS) 2022.

Lomba itu diselenggarakan secara virtual oleh Transfromasi Milenia Indonesia mulai 4 Agustus sampai 17 September 2022. Tema lomba ini adalah “Optimizing The Youth Role In Literacy, Creation And Achievement”.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengasah pola pikir kritis, daya analisis mengenai suatu masalah serta meningkatkan skill yang berbasis gerakan inovasi yang mengajak, mendorong dan mewadahi setiap santri untuk berkarya melalui tulisan.

“Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tak menulis, ia akan hilang dari masyarakat dan da ri sejarah. Menulis adalah bekerja untuk keabadian“ – Pramoedya Ananta Toer.

Mengutip dari kata-kata di atas, memang tak ada manusia yang abadi dan semua manusia itu fana, namun abadi yang dimaksud bukanlah abadi fisik atau abadi jasad akan tetapi karyanya.

Kepala Pimpinan Pondok Pesantren Ardaniah, Sudrajat Ardani Al-Makky dengan bangga dan bersyukur atas santriwan dan santriwati Pondok Pesantren Ardaniah yang telah mengharumkan nama pondok pesantren dalam lomba karya tulis ilmiah dan non-ilmiah tingkat ASEAN.

Pondok Pesantren Ardaniah akan terus memberikan ruang serta peluang dan mendorong para santri untuk berkarya agar bisa bersaing pada tingkat nasional maupun tingkat Internasional dari segala bidang.

Terlepas dari itu semua itu, Sudrajat Ardani Al-Makky berharap dengan mengikuti kegiatan lomba karya ilmiah dan non-ilmiah ini, santri Pondok Pesantren Ardaniah dapat mengasah keilmuannya dalam segala aspek permasalahan.

Dan ini dapat memberikan solusi serta inovasi yang lebih fresh dalam segi implementasi untuk bangsa dan negara. (Nesa Nelania – Guru Ponpes Ardaniah / Editor: Iman NR)

Iman NR

SELENGKAPNYA
Back to top button