Sepabola

Atletico Madrid Tundukan Cadiz 2 – 1 di Lanjutan Liga Spanyol 2021 – 2022

Setelah 90 menit pertandingan, Atletico Madrid berhasil menundukan Cadiz pada lanjutan Liga Spanyol 2021 – 2022 , Sabtu dinihari (12/3/2022).

Gol dari Los Colchoneros, sebutan Atletico Madrid dibuat Joao Felix pada menit ketiga dan Rodrigo De Paul pada menit 68.

Kemenangan ini menempatkan Atletico Madrid pada posisi ketiga klasemen Liga Spanyol dengan angka 51 poin. Di posisi kedua ditempati Sevila dengan 55 angka.

Sejak babal pertama, Atletico Madrid menggempur baris pertahanan Cadiz dan menciptakan gol cepat pada menit ketiga lewat kaki Joao Felix. Gol tercipta akibat kesalahan passing pemain Cadiz, Jeremis Ledesma

Rodrigo De Paul nyaris membuat gol pada menit keenam melalui sundulan kepala hasil dari umpan lambung Marcos Liorente. Namun sundulan kepala ini menyamping tipis dari gawang.

Tertinggal satu gol, Cadiz pun tak tinggal diam. Mereka mencoba menyamakan kedudukan dengan serangan-serangan balik cepat yang mereka terapkan.

Hasilnya, Piratas –julukan Cadiz– hampir menggetarkan jala tim tuan rumah pada menit 16. Tendangan keras Alfonso Espino yang menyambar crossing Alvaro Negeredo melambung tipis di atas pojok kanan atas gawang.

Cadiz semakin memegang kendali permainan. Berkali-kali, pemain ini mengancam gawang Atletico Madrid yang digawangi Jan Oblak. Ruben Alcaraz juga mencatatkan upaya untuk melesakan si kulit bundar, namun tak berhasil.

Lima menit jelang turun minum,Reinildo diganjar kartu merah langsung oleh wasit setelah melakukan tekel dua kaki kepada Alcaraz.

Namun, setelah melihat tayangan VAR, sang pengadil mengubah keputusannya dan hanya memberi kartu kuning kepada bek asal Mozambique itu.

Tim asuhan Diego Simone ini terperangah ketika jelang berakhir babak pertama. Negredo yang menorehkan gol penyeimbang lewan sontekannya yang dimanjakan umpan melengkung cantik dari Espino. Alhasil, babak pertama ditutup dengan skor imbang 1-1.

Di awal babak kedua, sang juara bertahan Liga Spanyol kembali mengambil inisiatif serangan. Mereka pun nyaris mendapatkan gol jika tendangan jarak jauh Hector Herrera pada menit 51 tidak dihalau Ledesma.

Tak mau kalah, Piratas pun balik menyerang dan mampu menghasilkan peluang berbahaya pada menit 57. Namun, sepakan mendatar Oussama Idrissi yang mengarah ke pojok kanan bawah gawang bisa ditepis oleh Oblak.

Setelah itu, pertandingan kembali dikuasai oleh tim tuan rumah. Mereka menguasai bola lebih banyak dan bermain dengan tempo cepat sehingga membuat Cadiz kewalahan mengejar bola.

Terus menekan, akhirnya Atletico Madrid mendapatkan gol kedua mereka pada pertandingan ini pada menit 68. Kali ini, giliran De Paul yang mencatatkan namanya di papan skor usai merobek jala tim tamu setelah menyambar bola muntah hasil tendangan Angel Correa.

Namun, Cadiz tak menyerah begitu saja. Mereka terus berusaha menyamakan kedudukan. Bahkan menit 78 hingga 82, mereka memperoleh beberapa peluang matang lewat Alcaraz dan Negredo. Penyelesaian akhir mereka kurang tenang sehingga gagal membuahkan hasil.

Atletico Madrid menurunkan tempo permainan pada 10 menit akhir waktu normal. Mereka hanya berusaha berlama-lama memegang bola untuk mengamankan kemenangan.

Pada menit 88, Atletico Madrid benar-benar kehilangan satu pemain setelah Javier Serrano diberi kartu merah langsung wasit.

Serrano melakukan tekel dua kaki seperti yang dilancarkan Reinaldo pada babak pertama, namun lebih keras lagi.

Beruntung bagi Atletico Madrid, lini belakang mereka tampil solid hingga peluit panjang dibunyikan untuk menahan gempuran Cadiz yang mengepung pertahanan mereka.

Alhasil, Luis Suarez dan kawan-kawan bisa mengamankan kemenangan dengan skor 2-1 atas Cadiz.

Susunan Pemain

ATLETICO MADRID (3-5-2): Jan Oblak; Stefan Savic, Jose Gimenez, Reinildo; Marcos Llorente, Koke (c), Hector Herrera, Rodrigo de Paul, Yannick Carrasco; Joao Felix, Antoine Griezmann.

Cadangan: Luis Suarez, Pablo Barrios Rivas, Angel Correa, Giuliano Simeone, Renan Lodi, Benjamin Lecomte, Felipe, Javier Serrano, Sergio.

CADIZ (4-4-2): Jeremias Ledesma; Carlos Akapo, Luis Hernandez, Victor Chust, Alfonso Espino (c); Ruben Sobrino, Fede San Emeterio, Ruben Alcaraz, Oussama Idrissi; Anthony Lozano, Alvaro Negredo.

Cadangan: Fali, Alberto Perea, Jens Jonsson, Isaac Carcelen, Juan Flere, David Gil, Lucas Perez, Jose Mari, Alex Fernandez, Santiago Arzamendia, Juan Cala, Varazdat Haroyan.

(Dari berbagai sumber / Editor: Iman NR)

Iman NR

Back to top button