Jazuli: ASN Pemprov Banten Harus Progesif Layani Masyarakat
Ketua Komisi I DPRD Banten, A Jazuli Abdillah meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten maksimal dan progresif dalam melayani masyarakat.
“ASN Pemprov Banten harus progresif melayani masyarakat karena saat ini era digital dengan membangun 2 hal yang pertama mindset dan yang kedua budaya,” ucap Jazuli usai jadi narasumber di Bantenpodcast, Selasa (21/2/2023).
Jazuli mengatakan, ASN Pemprov Banten sesungguhnya memiliki kemampuan yang baik, setidaknya dilihat dari lulusannya seperti lulusan UGM, IPB, ITB, perguruan tinggi dari Jerman, Belanda serta lainnya.
Jazuli minta, para ASN itu jangan terjebak oleh rutinitas seremonial di lingkungan kantor, sehingga tidak ada yang ilmu yang terserap.
“Konsep kerja itu adalah ibadah bekerja, jadi harus pelayanan kepada masyarakat, itu harus prima dan maksimal. Jadi ASN di Pemprov Banten jangan malas malasan dalam kinerja,” terangnya.
Kedua adalah mengenai culture atau budaya, artinya budaya ini jangan menerapakan budaya yang tidak baik, tidak malas-malasan dalam berkerja sebagai pelayanan kepada masyarakat.
“Pemimpin harus membangun sistem yang kompetitif, supaya ada keadilan dalam kinerja ASN. Jangan sampai yang rajin terabaikan, yang ASN malasan malasan, tidak punya inovasi menjadi spesial karena ada dekat dengan dewan maupun yang lainnya,” jelasnya.
Dua hal tersebut dan budaya tercipta dengan baik, maka harus diterapkan oleh ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Banten, sehingga tercipta pelayanan kepada masyrakat dapat prima dan maskimal. (Aden Hasanudin)
Editor: Iman NR