Kesehatan

Trend Covid 19 Meluas, Jubir Banten Minta Lakukan 8 Langkah

Juru Bicara Covid 19 Banten, dr Ati Pramudji Hastuti mengakui kasus konfirmasi atau positif covid 19 mengalami peningkatan dan tidak hanya terkosentrasi pada tiga daerah yang selama ini dikenal sebagai red zone.

.“Perlu jadi catatan dalam perkembangan Covid19 hari ini, di mana data sebelunya hanya ada kasus konfirmasi di Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan. Kini sudah menyebar ke luar Tangerang Raya. Kami berharap partisipasi penuh masyarakat dalam penanganan covid 19,” kata dr Ati Pramudji Hastuti yang juga Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Banten dalam pesan WA yang diterima MediaBanten.Com, Jumat (10/4/2020).

Dalam web infocorona.bantenprov.go.id menyebutkan, data kasus positif pasien covid 19 pada Kamis, pukul 18.00 WIB teracatat 164 orang. Dari jumlah itu, 2 pasien positif tercatat dari Kota Serang dan Kabupaten Serang 1 orang. Padahal sebelumnya, data positif corona di luar Tangerang Raya selalu nol.

Secara rinci, data positif corona terdiri dari Kabupaten Tangerang berjumlah 40 orang, yaitu 2 orang meninggal, 3 orang sembuh dan 35 orang dirawat. Kota Tangerang berjumlah 56 orang yang dirinci 8 orang meninggal, 7 orang sembuh dan 41 orang. Kota Tangerang Selatan berjumlah 65 orang yang terdiri dari 14 orang meninggal, 2 orang sembuh dan 49 orang dirawat.

Baca:

Di Luar Tangerang Raya

Sedangkan di luar Tangerang Raya adalah Kota Serang tercatat 2 pasien positif corona yang masih dirawat. Kabupaten Serang sebanyak 1 orang yang masih dirawat. Sedangkan angka nol pasien positif corona ditunjukan Kota Cilegon, Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Lebak.

Menyikapi trend penyebaran covid 19, Juru Bicara Covid 19 Banten dr Ati Pramudji Hastuti meminta partisipasi penuh masyarakat. “Kami juga harapkan partisipasi dari seluruh masyarakat yang ada untuk selalu lakukan delapan langkah dalam memutuskan rantai penularan Covid19.” katanya.

Kedelapan langkah itu adalah 1. Konsumsi makanan bergizi yang mengandung nutrisi, vitamin dan mineral. 2. Olahraga setiap hari. 3. Istirahat yang cukup. 4. Cuci tangan sabun dan air mengalir, sebelum atau sesudah beraktivitas. 5. Bekerja, belajar, dan beribadah di rumah. 6. Jaga jarak dan hindari kerumunan. 7. Tidak berjabat tangan. 8. Pakai masker bila sakit atau berada di tempat umum. (IN Rosyadi)

Iman NR

Back to top button