Direktur RSUD Banten: Ruang Operasi Sedang Diperbaiki Akibat Angin
Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Banten, dr Danang Hamsyah Nugroho membenarkan Ny Acih binti Ahmad merupakan pasien yang harus dioperasi bagian matanya.
“Sakitnya itu berupa katarak. Jadi sifat operasinya bukan merupakan operasi yang sangat mendesak dan bisa mengancam nyawa pasien,” kata dr Danang Hamsyah Nugroho, Diirektur RSUD Banten kepada MediaBanten.Com, Selasa (10/11/2019).
Karena, operasi katarak terhadap Ny Acih binti Ahmad bisa ditunda karena beberpa alasan, di antaranya ruang operasi yang belum bisa di
Selain itu, ruang operasi sedang diperbaiki setelah mengalami kerusakan akibat bencana angin puting beliung beberapa waktu lalu.
“Perbaikan ruang operasi itu bukan sekadar pengerjaan kontruksinya, tetapi harus disterilkan, sehingga layak digunakan sebagai ruang operasi. Uji kelayakan itu sudah dilakukan. Hasilnya nanti tanggal 19 Desember 2019,” kata Danang.
Menurut dr Danang, belum dioperasinya pasien Ny Acih bintk Amad bukan karena dia pasien miskin yang menggunakan SKTM. Tapi lebih disebabkan ruang operasi yang sedang diperbaiki.
Sebelumnya, lebih sebulan, Acih binti Amad, warga Desa Siruregen, Kabupaten Lebak tidak kunjung dioperasi bagian matanya di Rumah Sakit Umum (RSUD) Banten. Alasannya, ruang operasi di rumah sakit milik Pemprov Banten tidak bisa digunakan akibat bencana (Baca: Lebih Sebulan, Pasien Miskin Tak Kunjung Dioperasi di RSUD Banten).
“Apa karen dia masyarakat tidak mampu… lalu disia-siakan pelayanannya,” kata Ade Hidayat, anggota DPRD Banten via WhatsApp kepada MediaBanten.Com, Senin(2/12/2019). (IN Rosyadi)