Ekonomi

DJKN Banten Capai Target Pokok Lelang Capai Rp1,64 Triliun

Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Banten mencapai target pokok lelang sepanjang tahun 2023 sebesar Rp1,64 Triliun.

Kepala kantor wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Banten, Djanurindro Wibowo  mengatakan, pokok lelang di dominasi oleh jenis lelang hak tanggungan, lelang non eksekusi sukarela dan lelang harta pailit.

Dengan total lelang sebesar Rp 1,64  Triliun atau 111, 76 persen target tahun 2023,” ungkapnya saat konferesni pers capain kinerja Kanwil DJKN Banten, Rabu (31/1/2024).

Dia pun menjelaskan, ada 9 pokok lelang terbesar dengan capaian angka miliaran rupiah.

Kesembilan pokok lelang terbesar tersebut yaitu, Hak Tanggungan mencapai angka Rp682,07 miliar.  Non Eksekusi Sukarela mencapai angka Rp424,27 miliar. Pegadaian mencapai angka Rp293,98 miliar. Fidusia mencapai angka Rp188,25 miliar

Kemudian, Rampasan mencapai angka Rp8,6 miliar. Barang Milik Negara mencapai angka Rp44,6 miliar. Pengadilan mencapai angka Rp2,23 miliar. Barang Milik Daerah mencapai angka Rp6,39 miliar dan Tegahan Bea Cukai mencapai angka Rp2,15 miliar.

Meski demikian, lanjut dia, pihaknya menargetkan pokok lelang realisasi untuk tahun 2024 lebih sedikit dibandingkan tahun 2023.

“Setelah kordinasi dengan para pemohin lelang, untum pokok lelang ditetapkan sebesar Rp1,54 triliun. Jadi lebih sedikit dibandingkan tahun 2023,” terangnya.

Dia pun menghimbau masyarakat agar lebih berhati hati terkait pokok lelang, dengan modus penipuan yamg mengatasnamakan DJKN.

“Lelang.co.id satu satu aplikasi yang  dimiliki instansi pemerintah terkait jual beli,  tidak ada yang lain, jadi harus waspada dan berhati hati jangan tergoda dengan harga murah,” imbaunya.

Aden Hasanudin / Editor : Abdul Hadi

Aden Hasanudin

SELENGKAPNYA
Back to top button