Sosial

STIKes Salsabila Serang Gelar Buka Bersama

Dalam rangka merajut kebersamaan dan memperkuat tali silaturahmi, STIKes Salsabila Serang melalui keluarga mahasiswa mengadakan buka bersama.

Sebelum berbuka puasa, mahasiswa dan dosen mendengarkan tausiah dari ketua yayasan sahabat Quran Banten ustad Abu Hanifa.

Ketua Pelaksana, Surya Ahmadhani, bahwasannya STIKes Salsabila Serang setelah sekian lama 2 tahun tidak mengadakan buka puasa bersama karena Covid 19, kali ini bersama dengan mahasiswa dan dosen.

“Jadi para ratusan mahasiswa dan dosen mendengarkan tausiah dari Ketua Yayasan Sahabat Qur’an Banten Ustad Abu Hanifa, dan inipun kegiatan rutin diadakan silaturhami bersama,” ungkap Surya Ahmadhani kepada wartawan, Selasa 11 April 2023.

Sementara itu, Bagian Kemahasiswaan, Eva Kholifah menambahkan, buka puasa bersama tersebut dihadiri 250 mahasiswa dan dosen, bahkan tadi dihadiri ketua yayasan Stikes Salsabila Serang.

“Inilah disebut keutamaan bulan Ramadhan membina hati, dan hikmah silahturahmi bisa dirasakan langsung oleh mahasiswa,” ujar Eva Kholifah.

Sehingga, diharapan mahasiswa dan mahasiswa maupun para dosen STIKes Salsabila Serang di ujung ramadhan mendapat keberkahan.

“Di ujung Ramadhan menjelang hari Idul Fitri harus mempersiapkan banyak amalan kebaikan, agar di akhir Ramadhan mendapat keberkahan,” pungkasnya.

Sebelumnya, sebanyak 3 Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes Salsabila) Serang terpilih menjadi Duta Generasi Berencana (Genre) tingkat Kota Serang tahun 2023 yang digelar beberapa hari Sabtu 4 Februari 2023

Kegiatan yang mengusung tema ‘One Plan, One Youth Action and One Vanue For Inspirtion’. bertujuan untuk melahirkan bibit baru dari generasi muda yang peduli akan kesehatan dan kenakalan remaja saat ini.

Bagian Kemahasiswaan, kampus STIKes Salsabila Serang, Eva Kholifah mengaku merasa bangga dengan 3 mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Serang yang terpilih menjadi Duta Genre tingkat Kota Serang.

Sebab menurutnya, dari jumlah 30 peserta dari seluruh perwakilan Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) Kota Serang, mulai dari tingkat SMP, SMA hingga perguruan tinggi. Aden Hasanudin

Editor: Abdul Hadi

Aden Hasanudin

SELENGKAPNYA
Back to top button