Politik

Akan Dideklarasikan, Komunitas Sosial Boy Rafli (SBR) Bersama Projo, Gojo, GNR dan JSC

Komunitas Sosial Boy Rafli (SBR) direncanakan didiklarasikan secara serentak di sejumlah kota pada Sabtu 7 Juli 2018. Kota-kota itu adalah Padang, Surabaya dan Papua.

Nama Boy Rafli diambil dari nama Irjen Pol Boy Rafli Amar yang kini menjabat Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Papua. Boy Rafli juga pernah menjabat Kaplda Banten. Penggerak pembentukan komunitas Sosial Boy Rafli ini berasal dari Padang, tempat kelahiran Boy Rafi yang bergelar Datuak Rangkayo Basa.

Rasa simpatik atas kinerja dan pengabdian Boy Rafli itu membuat sekelompok orang untuk membentuk komunitas Sosial Boy Rafi (SBR). Penggagas SBR adalah Congq Perwira, seorang produser Program TV dan Musik. SBR rencananya akan didiklarasikan bersama Projo, Gojo, GNR dan JSC.

Baca: KPU Tetapkan Jumlah DPS Banten 7.437.777 Jiwa

“SBR segera dideklarasikan atas dasar rasa simpati dan antusias dari berbagai kalangan masyarakat, seperti pedagang, pelajar, profesional, dan juga artis,” kata Congq Perwira.

Congq juga mengatakan, SBR segera dideklarasikan mengingat sudah banyaknya anggota yang bergabung, terutama di wilayah Sumatra Barat, Riau, Papua, Surabaya, Jakarta, dan lainnya. SBR adalah komunitas fans club, bukan komunitas politik.

SBR didirikan sebagai komunitas sosial yang terinsiprasi dari ketokohan Boy Rafli, komunitas ini telah melakukan beberapa kegiatan sebelum dideklarasikan, seperti stand up comedy, pulang mudik basamo di Padang dan Pekanbaru. Kegiatan ini bertujuan untuk lebih mempererat silaturahmi sesama anggota, dan kemarin sempat membantu anggota yang ditimpa kemalangan.

“Di SBR ini semua anggota sudah seperti keluarga, banyak sahabat (sebutan untuk anggota). Mereka bergabung karena memiliki rasa sosial yang tinggi, rasa saling ingin membantu, untuk hidup yang lebih baik. Bagi yang ingin bergabung dengan SBR dapat dengan melakukan registrasi lewat formulir pada link berikut ini; https://form.jotform.me/81212747044451 ,” kata Congq. (Dilaporkan Muhammad Fadhli)

Iman NR

Back to top button