InternasionalPeristiwa

FBI Temukan 6 Dokumen Rahasia Negara di Rumah Joe Biden

Biro Investigasi Federal (FBI) menemukan enam dokumen rahasia negara di rumah pribadi Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden, pada Jumat (20/1).

Penemuan tersebut diungkapkan pengacara Joe Biden dalam sebuah pernyataan Sabtu (21/1).

Pengacara Joe Biden, Bob Bauer mengatakan bahwa penggeledahan tersebut berlangsung selama hampir 13 jam dan mencakup semua ruang kerja, tempat tinggal, dan penyimpanan di rumah”.

“Departemen Kehakiman mengambil materi yang dianggap dalam ruang lingkup penyelidikannya, termasuk enam item yang terdiri dari dokumen dengan tanda klasifikasi dan materi di sekitarnya,” ungkapnya, dikutip dari VoaIndonesia, Minggu (22/1/2023).

Dikatakan Bauer, dokumen dengan cap rahasia yang ditemukan mencakup dokumen dari ketika Biden menjadi anggota Senat AS hingga menjabat sebagai Wakil Presiden.

Lebih jauh, catatan yang disita berasal dari masa ketika Biden menjabat sebagai wakil presiden.

Bauer mengatakan bahwa FBI meminta Gedung Putih untuk tidak memberi pernyataan terkait penggeledahan itu sebelum dilakukan.

Dia mengatakan, FBI “memiliki akses penuh ke rumah presiden, termasuk catatan yang ditulis tangan sendiri, dokumen, kertas-kertas, map penjilid (binder), memorabilia, daftar tugas, jadwal dan catatan pengingat yang berasal dari puluhan tahun lalu.”

Temuan tersebut juga menjadi kejutan baru yang dinilai memalukan buat Presiden AS usai isu perselingkuhannya.

Kini total ada 12 dokumen dengan cap rahasia. Dokumen pertama kali ditemukan di ruang kantor di Washington.

Menurut aturan, Presiden dan Wakil Presiden harus menyerahkan surat elektronik, surat – surat fisik, dan dokumen resmi lainnya ke Arsip Nasional. (Sumber: VOAIndonesia)

Editor: Abdul Hadi

Abdul Hadi

SELENGKAPNYA
Back to top button