Politik

Misi Visi Andra Soni – Dimyati Sejalan dengan Presiden Prabowo

Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten nomor urut 02, Andra Soni – Dimyati Natakusumah memaparkan visi dan misi pada segmen pertama dalam debat lanjutan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten 2024 yang dilaksanakan KPU Provinsi Banten di Hotel Bidakara Jakarta, Kamis, (7/11/2024), pukul 19.00 WIB malam

Dalam kesempatan tersebut, calon Gubernur Banten yang juga merupakan Ketua DPD Gerindra Banten, Andra Soni menekankan pentingnya pemerintahan yang bersih dari korupsi untuk mewujudkan Banten yang lebih baik.

“Saya menyampaikan, sekali lagi tidak akan pernah ada Pemerintahan yang berhasil apabila pemerintahannya tidak bersih. Oleh karena itu visi Banten maju adil merata tidak korupsi harus terus kita upayakan,” tegas Andra Soni.

Komitmen Andra Soni untuk mewujudkan komitmen yang bersih rupanya juga sejalan dengan yang selalu dikampanyekan Presiden Indonesia, Prabowo Subianto.

Prabowo pernah mengatakan, tidak ada negara berhasil tanpa pemerintah yang bersih. Hal itu disampaikannya dalam sambutannya di acara Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) di Indonesia Arena, Jakarta, Sabtu (2/11/2024) lalu.

“Dikatakan bahwa tidak ada negara yang berhasil tanpa pemerintah yang bersih. Tidak ada kemakmuran tanpa keadilan,” katanya.

Kemudian kata Prabowo, tak ada negara yang berhasil kalau rakyatnya tidak bahagia. Untuk itu Prabowo berkomitmen menjadi pemimpin Indonesia yang bersih.

“Karena itu, saya bertekad memimpin pemerintah Indonesia yang bersih,” katanya.

Aden Hasanudin / Editor: Abdul Hadi

Aden Hasanudin

Back to top button