Wujudkan Jakarta Hijau, Pj Gubernur Heru Tanam Seribu Pohon
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berkolaborasi dengan PT. Aneka Tambang (Persero) Tbk/ Antam untuk gelar aksi menanam seribu pohon wujudkan bebas emisi atau Net Zero Emission (NZE) pada 2060.
Penjabat (Pj) Gubernur Heru Budi Hartono mengucapkan terima kasih kepada ANTAM karena membantu Jakarta dengan program penanaman tersebut.
“Terima kasih kepada ANTAM telah membantu Jakarta dengan program penanaman ini, termasuk pemberian bibit pohon, di antaranya ada pohon buah dan berbagai jenis lainnya agar bisa beri manfaat lagi,” ungkapnya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (28/04).
Dikutip dari Antaranews, Pj Gubernur Heru mengatakan akan memanfaatkan lahan di kolong tol Becakayu dan sekitarnya pada beberapa kelurahan untuk ditanami pohon.
Dalam kesempatan yang sama, Direktur Operasi dan Produksi ANTAM, I Dewa Wirantaya mengungkapkan kolaborasi dengan Pemprov DKI Jakarta merupakan komitmen perusahaan untuk mendukung tercapainya NZE 2060.
“ANTAM sebagai korporasi memiliki tanggung jawab sosial terhadap lingkungan. Dalam upaya wujudkan NZE, kami memiliki target untuk mengurangi dua persen NZE carbon setiap tahun,” tandasnya.
Sementara itu, menurut Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Perikanan (KPKP) DKI Jakarta Suharini Eliawati, kolong tol Becakayu adalah lahan potensial untuk dilakukan penanaman berbagai jenis tanaman lantaran lokasinya berdekatan sumber air dan cukup sinar matahari.
Tanaman sayuran yang ditanam beberapa bulan lalu, kata Suharini, saat ini juga bisa dipanen dan masyarakat yang mengelola dapat menikmati hasilnya.
Selain itu, Heru pun memastikan kegiatan tersebut akan terus berlanjut di berbagai wilayah DKI Jakarta.
Selanjutnya, Pemprov DKI pun akan berdiskusi untuk menetapkan lokasi – lokasi lainnya dan melakukan monitoring kegiatan secara rutin serta berkelanjutan.
Adapun partisipasi ANTAM, Pj Gubernur Heru berharap dapat mendorong BUMN lainnya untuk bersama – sama menghijaukan Jakarta, sekaligus meningkatkan ketersediaan pangan dan kurangi kemiskinan masyarakat.
Pada acara penanaman tersebut, masyarakat bisa memilih jenis tanaman sesuai dengan karakteristik lokasi di wilayahnya.
Editor: Abdul Hadi