Politik

Simulasi Pelaksanaan Pemilu 2019 di Kecamatan Petir

Hari pelaksanaan pemilihan umum (pemilu) tahun 2019 hanya tinggal 16 hari lagi. Berbagai perisapan dilakukan penyelenggara pemilu, di antaranya menggelar simulasi pemungutan dan penghitungan suara (putungsura).

Bertempat di halaman kantor Kecamatan Petir, Minggu (31/3/2019), ratusan orang yang terdiri dari Muspida, penyelenggara pemilu dan masyarakat berkumpul untuk sejak pagi hari untuk mengikuti simulasi putungsura. Simulasi dilakukan untuk menghitung waktu dan kesiapan kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS).

Simulasi dilakukan di tempat pemungutan suara (TPS) nomor 7 dengan jumlah daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 261 orang dan daftar pemilih tambahan (DPTb) sebanyak tujuh orang dan satu DPK. Disekitar TPS petugas menyiapkan tim kesehatan dan mobil pemdam kebakaran untuk memberikan penanganan jika terdapat hal-hal yang tidak diinginkan.

“Simulasi ini untuk melihat kesiapan teman-teman KPPS, ketiga pemahaman terkait tugas dan fungsi KPPS itu sendiri. Kemudian kita juga mengukur antusias masyarakat. Alhamdulillah sesuai aturan pukul 07.00 WIB sudah bisa dimulai,” kata Ketua KPU Kabupaten Serang, Abidin Nasyar.

Baca: Bawaslu Banten Sesalkan Pelibatan Anak Saat Kampanye Partai Demokrat di Serang

Selain itu, simulasi juga dilakukan untuk mengetahui berapa lama dari masing-masing pemilih dalam mencoblos surat suara dan berapa lama penghitungan suara dilakukan. “Kalau kita lihat ada yang mencoblosnya tiga menit ada juga yang enam menit. Kalau yang enam menit itu rata-rata ibu-ibu dan nenek-nenek,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan mengatakan anggota polres danĀ  polsek jajaran melaksanakan pengamanan kegiatan Simulasi Pemungutan dan Penghitungan suara di TPS dalam Pemilu 2019.

“Jumlah massa sekitar 400 orang. Kegiatan diawali dengan apel persiapan pengaman kegiatan simulasi yang di pimpin oleh Kabagops Polres Serang. Dan dilanjutkan dengan kegiatan simulasi pemungutan dan penghitungan suara di mulai,” katanya.

Indra mengungkapkan kegiatan itu bertujuan untuk mengecek kesiapan dalam mendukung pengamanan di TPS pada tahap pelaksanaan pemungutan suara di wilayah Kabupaten Serang. Dengan harapan terwujudnya sinergitas yang maksimal pada personel yang bertugas.

“Sehingga jalannya pemungutan suara nantinya bisa berjalan lancar, tertib, dan kondusif, khususnya di wilayah Serang,” ungkapnya. (haryono)

Iman NR

SELENGKAPNYA
Back to top button