Kesehatan

Dilaporkan, 12 Orang Positif Covid Subvarian XBB Transmisi Lokal

Sebanyak 12 orang dilaporkan terkonfirmasi positif Covid subvarian XBB pada Kamis (3/11/2022). Penyebaran virus itu diklaim sebagai transmisi lokal dan dinilai tidak berat.

“Kemarin jumlahnya ada 12 orang. Dari 12 orang itu, dua orang dari perjalanan luar negeri dari Singapura. Kemudian, 10 orang itu transmisi lokal,” kata Muhammad Syahril, Jurur Bicara Kemenkes RI dalam konferensi pers, Jumat (4/11/2022), dikutip MediaBanten.Com dari web Kemenkes.

Menurut Syahril, seluruh pasien yang terinfeksi XBB tidak mengalami gejala berat sehinggahanya menjalani isolasi mandiri.

“Hanya beberapa dan sembuh. Memang karakteristik varian XBB sebagaimana subvarian baru dari Covid 19 itu tingkat keparahannya tidak seberat dari yang sebelumnya,” ujarnya.

Menurutnya, angka kematian masih belum terlalu tinggi. Meski varian baru, tingkat keparahan tidak berat. “Jadi yang masuk rumah sakit tidak terlalu banyak begitu juga dengan yang meninggal,” ungkapnya.

Menurut VoaIndonesia.Com, ada 28 negara yang melaporkan kasus subvarian XBB. Pemerintah Indonesia menjadikan tiga negara seperti Singapura, India, dan Bangladesh sebagai perbandingan kasus Covid 19 subvarian Omicron.

Data terbaru hingga saat ini yang diterima Kemenkes, di Singapura ada 44 kasus, India 69 kasus, dan Bangladesh 45 kasus.

Sementara itu, secara keseluruhan, kasus Covid 19 di Indonesia, hingga 3 November 2022 tercatat jumlah yang terkonfirmasi positif sebanyak 4.951 dari 30.988 orang yang menjalani tes.

Dari data itu ada 30 provinsi yang mengalami peningkatan kasus dalam seminggu terakhir. Lalu, ada empat provinsi yang mengalami penurunan dalam seminggu.

Jumlah yang terkonfirmasi kemarin sebanyak 4.951 orang positif dari 30.988 yang ditesting yaitu meningkat 78 persen, sehingga positivity rate menjadi 15,98 persen,” jelas Syahril. (* / Editor: Iman NR)

Iman NR

SELENGKAPNYA
Back to top button