Peristiwa

Korban Alfamart Gambut, 4 Orang Meninggal dan 10 Luka Parah

Hingga Selasa (19/4/2022), jumlah korban yang dievakuasi dari reruntuhan ambruknya gedung 3 lantai yang digunakan Alfamart di Kecamatan Gambut, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan berjumlah 14 orang, di antaranya 4 orang meninggal dunia.

Demikian dibenarkan Kapolres Banjar, AKBP Dony Hadi Santoso kepada wartawan, sekaligus menegaskan upaya pencarian dan evakuasi korban tetap dilakukan.

“Pencarian dan evakuasi korban tetapi dilakukan untuk mengantisipasi korban yang tidak terindentifikasi atau diketahui. Belum dihentikan,” katanya.

Dia membenarkan masih menyiagakan tim gabungan dari Basarnas Banjarmasin, TNI – Polri dan personel bantuan lainnya. “Kami tetap berkoordinasi dengan Basarnas,” ujarnya.

Kapolres Banjar mengimbau warga Gambut dan sekitarnya untuk segera melapor jika merasa kehilangan anggota keluarga. Laporan bisa langsung ke petugas di lokasi.

“Jika ada anggota keluarga yang tidak kembali dalam waktu 1 x 24 jam, segera lah melapor agar kami bisa membantu apakah namanya terncantum dalam korban atau kemungkinan lain masih di bawah reruntuhan,” ujar Kapolres.

Korban terakhir ambruknya Alfamart ditemukan tim SAR gabungan, Selasa (19/4/2022) pukul 09.30 Wita dalam keadaan meninggal dunia.

Jasad Akbar Riansyah saat ditemukan tim rescue evakuasi meringkuk tak bernyawa di dekat mesin ATM setelah selama 16 jam petugas rescue gabungan berjibaku mengevakuasi para korban dari runtuhan material bangunan Ruko tiga lantai tersebut.

Selanjutnya jasad Akbar Riansyah didampingi pihak keluarga dibawa ke RSUD Ulin Banjarmasin.

Berikut daftar korban ambruknya Alfamart tersebut.

Korban Meninggal Dunia di RSUD Ulin Banjarmasin:

1. Ahmad Nayada (25 tahun, laki-laki, pengunjung)

2. Eddy Priyanto (37 tahun, laki-laki, pengunjung)

3. Misnawati (25, perempuan, pengunjung)

4. Akbar Riansyah (laki-laki, karyawan Alfamart).

Korban Selamat Dirawat di RSI Agung Kota Citra Banjarbaru:

1.Hefian Nor (42), laki-laki, pengunjung Komplek Karya Budi Utama Raya I, No 107 RT 12 Sungai Lulut (korban selamat).

2. Irfan, laki-laki, karyawan Alfamart Gang Sirih, Pekapuran, Banjarmasin (korban selamat)

3. Yulian Ratna, perempuan, karyawan Alfamart, Manarap Km 7 (korban selamat)

4. Noor Syifa, perempuan, karyawan Alfamart, Manarap Tengah, A Yani Km, 8,200 (korban selamat)

5. Agus Santoso (35), laki-laki, pengunjung (korban selamat dirawat di RS Ciputra)

6. Fahrulreza (21), laki-laki, pengunjung jalan Liang Anggang, Gang 55 RT 8 RW 4, Kecamatan Batibati (korban selamat)

7. Lia Agustina (21), perempuan, karyawan Alfamart, Jalan A Yani Km 14,5 (korban selamat)

8. Hanafi (22), laki-laki, pengunjung (korban selamat)

9. Arini Shyntia Septiana (31), perempuan, pengunjung (korban selamat).

10. Belum terindentifikasi

Sebelumnya, sebuah gedung tiga lantai yang dibawahnya digunakan Alfamart minimarket di Jalan Ahmad Yani Kilometer 14 Gambut, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan ambruk dan rata dengan tanah, Senin petang (18/4/2022) menjelang buka puasa. Diperkirakan, 20 orang tertimbun runtuhan tersebut (Baca: Minimarket 3 Lantai di Banjar Ambruk, 20 Orang Tertimbun)

Keterangan yang dihimpun dari berbagai sumber menyebutkan, hingga pukul 21.00 WIB, tim evakuasi berhasil menyelamatkan 8 orang yang diambil dari reruntuhan tersebut. Dari jumlah itu, satu orang meninggal dunia.

Evakuasi korban masih berlangsung oleh pihak Basarnas bersama polisi dan relawan, lantaran masih banyak korban yang terhimpit di reruntuhan.

Dalam video amatir, terlihat detik-detik rubuhnya atau ambruknya minimarket sekitar pukul 17.30. Bangunan tiga lantai tiba-tiba melesak ke bumi dan menimbulkan asap yang membungbung. (Berbagai sumber / Editor: Iman NR)

Iman NR

SELENGKAPNYA
Back to top button