Politik

Ngalap Berkah, Santri Dukung Ganjar Banten Sowan Ke Abuya Muhtadi

Relawan Santri Dukung Ganjar Banten sowan ke kediaman ulama Abuya Ahmad Muhtadi di Cidahu, Pandeglang, Banten. Sowan bertujuan untuk ‘ngalap berkah’.

Koordinator Acara Santri Dukung Ganjar Banten, Kiai Jidah Sijjin mengatakan, sowan ke ulama sangat penting bagi para santri. Terlebih, kata dia, sosok Abuya Muhtadi memiliki keluasan ilmu dan kerap menjadi rujukan bagi banyak kalangan masyarakat.

“Sowan kepada Kiai itu penting, dan memang lazim dilakukan santri. Ya, kita hadir ini untuk mendapatkan ilmu dari beliau,” tutur Kiai Jidah dalam keterangannya, Sabtu (14/5/2022).

Kiai Jiddah mengatakan, silaturahmi ini adalah kegiatan rutin Santri Dukung Ganjar setiap bulan. Menurutnya, rangkaian acara tersebut untuk mempererat ukhuwah Islam sesama santri, ustaz muda, dan kiai di wilayah Banten.

“Sebenarnya, kegiatan kita ini rutin kita adakan setiap bulan. Tujuannya mempererat tali persaudaraan di kalangan santri, ustaz muda dan para kiai,” tuturnya.

Pemuda sekaligus pengajar Ponpes Auladulfajri Al-Asbaniyah tersebut berharap, kegiatan ini membuat seluruh aktivitas Santri Dukung Ganjar Banten menjadi berkah dan dipermudah.

“Kegiatan-kegiatan kita kan masih banyak, ya. Harapannya, dengan silaturahmi semacam ini, kegiatan kita dapat barokah, dipermudah dan dilancarkan. Kita kudu terus berdoa untuk kesehatan dan keselamatan para Kiai kita,” imbuhnya.

Sebelumnya, ratusan emak-emak yang tergabung dalam Mak Ganjar menyatakan deklarasi dukungan terhadap Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo menjadi presiden RI di 2024 (Baca: Deklarasikan Mak Ganjar, Dukung Ganjar Pranowo Jadi Presiden 2024).

Koordinator Nasional Mak Ganjar, Nining menjelaskan, Mak Ganjar terbentuk dari keresahan emak-emak tentang segala hal, termasuk masalah dapur. Menurutnya, Ganjar bisa mengatasi keresahan tersebut.

“Emak-emak ini punya aspirasi tersendiri dalam segala keinginanya. Aspirasinya itu diwadahi gitu ya. Jadi kalau emak-emak bercerita apa sih kekurangan di dapur, biasanya yang ditanya kenapa ini terjadi,” katanya di Pasar Modern Bintaro Jaya, Kota Tangerang, Banten, Minggu (15/5/2022).

“Akhirnya kami rembukan untuk membuat satu nama bernama Mak Ganjar untuk mendukung Beliau sampai di titik yang mudah-mudahan di 2024 nanti menjadi pemimpin kami,” sambung Nining. (*/ Editor: Iman NR)

Iman NR

Back to top button