Kesehatan

Ditemukan 16 Kasus Baru Covid 19 di Tangerang Selatan

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menemukan 16 kasus baru Covid 19 yang menjangkit warga setempat sejak 12 Desember 2023.

Ada penambahan 23 kasus Covid 19 dibandingkan dengan hari sebelumnya. Berdasarkan verifikasi lapangan, dari 64 orang terdapat dua orang yang menjalani perawatan di rumah sakit dan untuk yang lainnya menjalani isolasi mandiri di rumah,” ujar Kepala Dinkes Kota Tangsel, Allin Hendalin Mahdaniar, di Tangerang, Kamis.

Ia menyebutkan peningkatan tren kasus Covid 19 di Kota Tangsel tidak diikuti dengan peningkatan kasus kematian akibat penyakit menular tersebut.

Namun, sebagai antisipasi, pihaknya sudah mengajukan permintaan vaksin Covid 19 ke Dinkes Provinsi Banten untuk segera di droping ke fasilitas pelayanan kesehatan yang ada di wilayah Tangerang Selatan.

Selain itu pihaknya pun melakukan pemantauan terhadap kasus Influenza Like Illnes (ILI) dan pneumonia melalui sistem kewaspadaan dini dan respon maupun surveilans sentinel ILI-SARI (Severe Acute Respiratory Infection).

“Jenis vaksin yang dapat digunakan oleh masyarakat adalah vaksin buatan dalam negeri yakni Inavac, dimana telah mendapatkan izin penggunaan darurat dari BPOM sehingga dipastikan aman, bermutu, dan berkhasiat,” jelasnya.

Ia mengimbau masyarakat agar melengkapi vaksinasi untuk meningkatkan kembali antibodi dalam tubuh. Menurutnya, vaksinasi dosis lengkap maupun booster bisa didapatkan secara gratis di UPTD Puskesmas, rumah sakit, atau pos vaksinasi terdekat di wilayah Tangerang Selatan.

“Meskipun sudah vaksinasi lengkap, masyarakat perlu menerapkan protokol kesehatan, tetap gunakan masker saat berada di tempat umum yang berisiko, segera periksa jika ada gejala demam, batuk, pilek, sesak nafas, dan kalau hasilnya positif serta tidak memerlukan perawatan di rumah sakit, lakukan isolasi mandiri,” ucapnya.

Sebelumnya Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melaporkan kasus aktif Covid 19 di Indonesia mencapai 6.223 pasien atau meningkat 0,1 persen dalam sepekan terakhir.

Laman Infeksi Emerging Kemenkes RI menyatakan, kasus Covid 19 terkonfirmasi per 12 Desember 2023 mencapai 6.815.576 kasus atau bertambah sekitar 298 pasien dalam sepekan terakhir.

Kemenkes juga melaporkan sebanyak 6.647.428 pasien telah dinyatakan sembuh, sedangkan kasus kematian dilaporkan mencapai 161.926 kasus atau setara 2,4 persen. (Azmi Syamsul Ma’arif – LKBN Antara)

Editor Iman NR

Berita ini merupakan bagian dari kerjasama diseminasi LKBN Antara dengan MediaBanten.Com.

Iman NR

SELENGKAPNYA
Back to top button